Trenggalek adalah salah satu kabupaten yang ada di Jawa
Timur. Trenggalek merupakan kabupaten yang berbatasan langsung dengan Ponorogo
dan Tulungagung. Kota surga ini memiliki banyak macam objek wisata yang menarik
wisatawan dari dalam kota maupun dari luar kota. Setiap hari libur atau
weekend, Trenggalek selalu diserbu oleh wisatawan-wisatan yang ingin menikmati
eksotika wisata-wisatanya. Trenggalek memiliki berbagai macam tempat wisata
contohnya Pantai, Gunung, Jembatan Mangrove, Jembatan Bambu dll... pantai –pantai Trenggalek yang paling terkenal
antara lain : Pantai Prigi, Pantai Pasir Putih, Pantai cengkrong, Pantai Damas,
Pantai Pelang,
Selain pariwisatanya Trenggalek juga mempunyai kuliner yang
mampu menggoyang lidah dimulai dari kue-kue tradisional sampai makanan berat
Trenggalek mampu menggendutkan perut para penikmat kuliner. Selain enak,
makanan khas Trenggalek dijamin tidak akan menguras isi kantong. Makanan khas
Trenggalek antara lain : Mancho(mancho ketan dan mancho geti), alen-alen,
lodho,tempe kripik cakalang asap dan lain-lain.
Macho merupakan makanan olahan dari ketan , gula merah air
dan tepung beras. Makanan ini populer karena rasanya manis dan cocok buat
camilan ringan yang tidak terlalu mengenyangkan.
Alen-alen adalah merupakan makanan berbentuk seperti
cincin/ali-ali(dalam bahasa jawa). Makanan ini terbuat dari tepung singkong/
tepung tapioka yang dicampur dengan garam dan pewarna kuning alami dari kunyit.
Lodho yaitu olahan makanan yang berkuah santan kentan, pedas
dan kaya rasa. Bumbu lodho merupakan bumbu yang termasuk lengkap dibanding
dengan makanan lain karena lodho bumbu lodho bermacam-macam seperti : santan,
kunyit, jahe, laos,bawang merah, bawang putih, daun salam, daun jeruk,
ketumbar, daun sereh, kemiri dan ayam. Ayam yang digunakan dalam lodho berbeda
dengan ayam yang diolah untuk masakan biasanya. Bedanya ialah jika masakan yang
lain lodho menggunakan ayam fresh atau ayam segar namun jika kita akan membuat
lodho kita harus menggunakan ayam kampung yang sudah dibakar atau diasap
terlebih dahulu. Kenapa harus ayam kampung dan harus diasap terlebih dahulu ?
ya karena memang citarasa yang ada didalam ayam kampung lebih gurih dibanding
dengan ayam biasa dan diasap supaya ayam mengeluarkan rasa gurih dan nanti jika
dimakan ada sensasi rasda bekas pembakaran.
Tempe kripik. Tempe kripik seolah-olah tak bisa dipisahkan dari Trenggalek. Makanan yang
terbuat dari tempe, tepung beras , tepung kanji, santandan daun jeruk ini melekat dengan Trenggalek karena k khasannya
yaitu rasa gurih renyahnya.
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar